Netizen merespon kabar hengkangnya bintang Ganteng Ganteng Serigala

adsense 336x280
Prilly Latuconsina dan Aliando Syarief dalam acara Infotainment Awards 2015, yang diselenggarakan SCTV di Studio Emtek, Daan Mogot, Jakarta, (30 Januari 2015).
Prilly Latuconsina dan Aliando Syarief dalam acara Infotainment Awards 2015, yang diselenggarakan SCTV di Studio Emtek, Daan Mogot, Jakarta, (30 Januari 2015).
© Nurdiansah /Tempo
Para penggemar sinetron Ganteng Ganteng Serigala (GGS) melempar protes ke stasiun televisi, SCTV. Kritik ini dipicu oleh kabar tak akan hadirnya sejumlah pemain lama dalam lanjutan sinetron Ganteng Ganteng Serigala Returns (GGS Returns), yang tayang di SCTV.
Di linimasa Twitter, protes itu termuat dalam tagar #GoodbyeSCTV. Tagar itu bahkan sempat memuncaki topik tren Twitter Indonesia, Rabu dini hari (2/12/2015). Tagar itu diramaikan oleh para penggemar GGS, yang kebanyakan berada pada rentang usia remaja.
Liputan6.com turut menyinggung kabar hengkangnya sejumlah bintang GGS. Mereka yang dikabarkan hengkang adalah Aliando Syarief, Prilly Latuconsina, Kevin Julio, Jessica Mila, dan Michelle Joan.
Laporan tersebut mengutip posting dari akun Instagram dari bintang GGS lainnya, Kevin Hillers. Dalam posting-nya, Kevin memang seolah melempar sinyal seputar kebenaran kabar ini.
Kevin mengirim empat frame foto yang menunjukkan keakrabannya bersama Aliando, Prilly, Jessica, Kevin, dan Michelle Joan. "Kangen banget sama kalian semua. Sahabat itu seperti bintang, dia memang tidak selalu terlihat. Tapi dia selalu ada untukmu," demikian Kevin Hillers menulis keterangan fotonya, Selasa (1/12).
Laporan yang sama menyebut, bila pemain lama benar-benar berhenti, cerita GGS Returnsakan berfokus pada kisah cinta Louis (Kevin Hillers), dan Keisya (Pamela Bowie).

Sehubungan kabar ituTabloidBintang.com mengutip pernyataan sutradara GGS Returns, Findo Purwono HW. Ia juga membenarkan kabar berhentinya sejumlah bintang yang turut memopulerkan GGS sejak musim pertama itu.
TabloidBintang.com pun menulis, penggantian formasi tak terlepas dari keputusan mengubah alur cerita, karena rating GGS Returns yang anjlok. Namun, Findo masih menyelipkan rasa optimistis dengan berharap agar sinetron ini kembali bertaji.
"Mudah-mudahan GGS Returns panjang episodenya dan sukses kembali seperti dulu" kata Findo. "Dan mudah-mudahan pemain lama bisa bergabung kembali, itu yang terpenting," lanjutnya.
Namun, kabar hengkangnya para bintang itu telanjur menuai respon negatif di linimasa, lewat tagar #GoodbyeSCTV. Sekadar catatan, tagar itu juga turut disisipi sejumlah kritik seputar GGS Returns. Berikut beberapa kicauan bertagar #GoodbyeSCTV.

GGS Returns mulai tayang sejak 12 Oktober 2015. Sinetron ini tayang saban hari di SCTV, tiap pukul 21.00 WIB.
Adapun pendahulunya, GGS dimulai pada 21 April 2014. Sejak itu, dua bintang utama GGSmelejit: Aliando Syarief, dan Prilly Latuconsina. Google Indonesia bahkan mencatat keduanya sempat mendominasi pencarian Google sepanjang tahun 2014.
Di luar itu, GGS juga punya catatan buruk. Misalnya pada Oktober 2014, Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) menjatuhkan sanksi berupa penghentian tayangan selama tiga hari (21-23 Oktober 2014). Sanksi dijatuhkan karena pelanggaran Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran (P3 & SPS).
Pasalnya, dalam salah satu episodenya, GGS menampilkan adegan remaja perempuan melompat ke dalam api. Ada juga adegan bermesraan antara remaja lelaki dan perempuan, yang mengenakan seragam sekolah.
adsense 336x280

0 Response to "Netizen merespon kabar hengkangnya bintang Ganteng Ganteng Serigala"

Post a Comment